Jumat, 11 Desember 2015

Xiaomi 'Kenzo' Dengan Prosesor Snapdragon 617 Muncul di Geekbench, Inikah Redmi 3?

Bacaberita-id - Awal tahun ini Xiaomi resmi memperkenalkan Redmi 2, dan ponsel tersebut segera menjelma menjadi produk terlaris mereka selama tahun 2015 lantaran rutin digunakan sebagai produk pertama yang rilis di pasar yang baru mereka masuki. Umur handset tersebut bakal genap menjadi 1 tahun pada bulan Januari mendatang, dan jangka waktu tersebut biasanya menunjukkan bahwa sudah waktunya bagi Xiaomi untuk mengumumkan calon penerus bagi lini Redmi.

Tanda-tanda bahwa Xiaomi memang telah mempersiapkan calon penerus Redmi 2 akhirnya muncul; hari ini database Geekbench mencatat kemunculan sebuah handset misterius bernama Kenzo yang diduga kuat merupakan nama samaran untuk Redmi 3. Jika selama ini Xiaomi senantiasa menggunakan prosesor Snapdragon seri terendah untuk lini Redmi, hal tersebut bisa berubah mulai tahun depan karena data Geekbench mencatat bahwa Kenzo menggunakan sebuah prosesor Snapdragon untuk produk smartphone kelas menengah.

Prosesor tersebut tak lain adalah prosesor Qualcomm msm8952, alias Snapdragon 617 yang menggunakan 8 buah core Cortex-A53 berkecepatan 1,5GHz; mirip seperti yang digunakan oleh HTC One A9. Selain prosesor Snapdragon 617, Xiaomi Kenzo juga didukung oleh 2GB RAM dan OS berbasis Android 5.1.1 (*MIUI 7). Soal performa, prosesor tersebut mencetak skor sebesar 1420 poin untuk kategori single-core dan 3420 poin untuk multi-core.

Informasi ini tampaknya sejalan dengan sanggahan informan asal Tiongkok yang menyebutkan bahwa prosesor MediaTek Helio X12 cuma mitos, serta dugaan bahwa Xiaomi bakal memakai prosesor tersebut untuk Redmi 3.

Tidak ada keterangan lebih lanjut, namun setelah melihat kemunculannya di Geekbench maka jangan heran jika dalam waktu dekat Anda akan disuguhi oleh serbuan informasi terkait Redmi 3.

Related Posts

Xiaomi 'Kenzo' Dengan Prosesor Snapdragon 617 Muncul di Geekbench, Inikah Redmi 3?
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka Dengan Postingan kami? Subscribe via email untuk mendapatkan update berita dari kami

Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>